Petugas Medis Melakukan Rapid Tes, Disaksikan Polsek Ligung Didampingi Koramil dan Kepala Desa
MAJALENGKA – macakata.com – Seorang kakek berusia 55 tahun ditemukan tergeletak di jalur jalan Bantarwaru-Leuweunghapit Kecamatan Ligung Kabupaten Majalengka, Selasa pagi sekira pukul. 06.30 WIB, 28 April 2020.
Awalnya, kakek ini terlihat dibiarkan saja, tanpa ada bantuan warga. Menurut penuturan warga, karena ditakutkan ada indikasi terpapar Corona, si kakek sempat dibiarkan tergeletak.
Kemudian, salah seorang warga segera menghubungi Polsek, Pihak Kecamatan dan Puskesmas Ligung. Tak lama kemudian, petugas berseragam lengkap APD datang dan membawa kakek tersebut.
Selanjutnya petugas melakukan rapid tes, dan hasilnya langsung keluar, yakni negatif.
Kapolres Majalengka, AKBP. Bismo Teguh Prakoso melalui Kapolsek Ligung, membenarkan adanya kejadian lakalantas di wilayah Ligung.
Berdasarkan laporan dari Polsek Ligung, pihaknya menemukan satu orang pengendara sepeda motor, dalam keadaan pingsan di pinggir jalan raya desa.
“Kejadiannya tadi pagi, hari Selasa, 28 April 2020 jam 06.30 WIB. Kakek ini berjenis kelamin laki-laki, dia mengendarai sepeda motor No. Pol G 2653 HG,” ujarnya.
Kapolres menambahkan kakek pingsan tersebut, kemudian dibantu oleh petugas serta aparat desa, anggota Polri dan TNI serta dari petugas medis dari Puskesmas Ligung. Kakek ini pun langsung dilakukan rapidtes dan hasilnya negatif.
“Sekarang ada di Puskemas Ligung, guna dilakukan perawatan sambil menunggu pihak keluarga datang menjemput. Namun info terkininya, sudah diantarkan kerumahnya,” pungkasnya.
Berdasarkan identitas yang ada, kakek ini meski tinggal disalah satu desa Kecamatan Ligung, KTP-nya tercatat warga Kabupaten Purwakarta. ( MC-02)
Comment here