BERITAPARLEMEN

Muskercab PKB Majalengka Siap Digelar, Target Kemenangan Pemilu di Depan Mata

MAJALENGKA – macakata.com – Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKB Kabupaten Majalengka akan segera menggelar Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) yang pertama.

Agenda Muskercab PKB Majalengka ini direncanakan berlangsung pada 13 Juni mendatang. Agenda besar Partai Kebangkitan Bangsa ini tentunya menguatkan struktur anggota dan pengurus. Juga, kemenangan pemilu di masa yang akan datang.

Hal ini ditegaskan Ketua DPC PKB Kab. Majalengka, Drs. H. M. Taufan Ansyar, ketika Rapat Konsolidasi Internal dengan jajaran dewan Tanfidz DPC PKB di kantor PKB Jl. Suha No. 204-A, Babakan Jawa, Majalengka pada Selasa, 01 Juni 2021.

Muskercab PKB Majalengka, menurut Taufan Ansyar, tentunya akan merumuskan dan menetapkan berbagai kebijakan politik partai, rencana strategis PKB untuk lima tahun ke depan.

Agenda lainnya yakni rencana kerja satu tahun, juga program kerja partai dan target-target politik PKB Majalengka, khususnya untuk kemenangan Pemilu, Pilkada dan Pilpres pada tahun 2024.

“Target Mukercab PKB Majalengka yakni membangun soliditas dan sinergitas internal pengurus, kader dan relawan partai, sehingga seluruh tugas, agenda dan target politik PKB bisa teraalisasi dengan mulus dan efektif,” ungkapnya.

Hal senada diungkapkan, Sekretaris DPC PKB Majalengka, Ade Duryawan, S. Pd. Ade memastikan Muskercab PKB Majalengka yang pertama ini telah siap digelar pada tanggal 13 Juni 2021 mendatang.

“Persiapan matang telah kami lakukan. Prinsipnya, sesuai instruksi DPW dan DPP PKB, kami siap menggelar Muskercab,” ucapnya.

Pria yang suka berbusana kemeja putih ini menambahkan, untuk peserta Muskercab sendiri, DPC PKB Majalengka akan melibatkan seluruh pengurus DPC PKB tingkat Kabupaten, baik Syuro maupun Tanfidz dan utusan dari 26 Dewan Pengurus Anak Cabang (DPAC) tingkat Kecamatan se-Kabupaten Majalengka.

“PKB Majalengka betul-betul serius dan siap untuk terus menata diri, menjadi partai yang sehat, maju dan profesional.  Muskercab ini merupakan salah satu indikator secara organisatoris,” ujarnya.

Ade menambahkan, sejumlah survey menempatkan PKB pada urutan ke-tiga sebagai partai pemenang Pemilu pada 2024 di tingkat nasional. Hal itu akan direspon secara internal oleh PKB Majalengka sendiri dengan kerja keras, kerja cepat dan kerja cerdas.

PKB Majalengka akan terus berjuang keras, agar PKB terus dipercaya publik menjadi partai yang bisa diterima oleh berbagai kalangan masyarakat secara luas.

“PKB hadir di tengah-tengah masyarakat, diterima cukup baik. Responnya positif. PKB Majalengka betul-betul pada kondisi siap menghadapi perhelatan Pemilu Legislatif dan Pilkada 2024 mendatang,” tandasnya. (Acil)

Comment here