BERITANewsWorld

Pelajar di Palasah Antusias Ikuti Vaksinasi

Palasah

MAJALENGKA – macakata.com – Puluhan pelajar di wilayah Kecamatan Palasah Kabupaten Majalengka Jawa Barat antusias mengikuti vaksinasi. Mereka terlihat antre dengan tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Salah seorang pelajar, Didin mengatakan, dirinya tidak takut dengan jarum suntik. Sehingga, ketika ada program vaksinasi, maka ia ikut dengan antusias.

“Kalau teman saya ada yang takut jarum suntik. Saya berharap virus Corona segera musnah di muka bumi ini,” ujarnya, Rabu, 6 Oktober 2021.

Pelajar lainnya, Tia mengatakan hal yang sama. Selama proses belajar mengajar nanti, ia ingin tetap sehat dan terbebas dari Covid-19.

“Ini bagian dari ikhtiar kita bersama, agar kita terbebas dari paparan Corona,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolsek Palasah IPTU Dalyanto mengatakan pihaknya melaksanakan monitoring dan pengamanan vaksinasi gratis untuk pelajar di wilayah Kecamatan Palasah.

“Vaksinasi sebagai langkah agar terbebas dari pandemi Covid-19,” ungkapnya.

Kapolsek menambahkan pembelajaran tatap muka harus tetap dilaksanakan, namun akan lebih efektif jika pelajar semuanya telah melaksanakan vaksinasi.

“Kepada calon penerima vaksin agar tidak perlu takut saat disuntik. Serta, agar tetap mematuhi prokes dengan tetap menjaga jarak,” ucapnya. (hrd)

Comment here