MAJALENGKA – macakata.com – Gedung NU Center Kabupaten Majalengka Jawa Barat resmi dibangun. Peletakan batu pertama yang menandai resepsi awal telah dilakukan.
Bupati Majalengka hadir langsung. Juga pengurus PBNU, anggota DPR RI terlihat menyaksikan prosesi pelatakan batu pertama pembangunan gedung NU Center yang rencananya akan berdiri dengan tiga lantai.
Posisi gedung NU Center ini pun dinilai strategis, berada tak jauh dari bunderan air mancur Baribis. Dekat dengan kantor Polsek Cigasong. Tak jauh dari swalayan UD Putra TS. Di pinggir jalur lingkar utara Majalengka.
Ketua PCNU Kabupaten Majalengka, KH. Dedi Mulyadi mengatakan, pembangunan gedung NU Center ini berdiri di atas lahan 1.600 meter persegi. Tanahnya merupakan wakaf dari almarhum H. Taufan Ansyar.
“Rencananya kita bangun setinggi tiga lantai. Anggarannya sendiri merupakan gotong royong dari warga Nahdiyin dan donatur lainnya,” ujarnya, Ahad, 17 September 2023.
Dedi menambahkan, karena banyaknya yang terlibat, serta pembangunan gedung NU Center yang refresentatif, maka pembangunan gedung ini akan cukup memakan waktu hingga satu tahun ke depan.
“Jika ditotal, anggaran pembangunan gedung NU Center Majalengka mencapai 4,5 miliar. Kita targetkan selesai tahun depan, proses pembangunannya satu tahunan,” ungkapnya.
Pihaknya mengucapkan terima kasih kepada almarhum H. Taufan Ansyar karena telah mewakafkan tanah untuk pembangunan gedung NU Center Kabupaten Majalengka.
“Pada awal prosesi, sebelum peletakan batu pertama, kita doakan beliau supaya mendapatkan surga,” ucapnya.
Bupati Majalengka H. Karna Sobahi mengatakan, pihaknya sendiri bersedia untuk menyumbang 1.500 sak semen. Disamping, pihaknya juga akan memprioritaskan dari dana hibah Pemkab Majalengka untuk kelancaran pembangunan gedung NU Center.
“Saya menyumbang 1.500 sak semen. Plus, dana hibah yang akan segera dialokasikan secara khusus untuk pembangunan gedung NU Center Mjalengka ini,” ungkapnya. **** (Rich)
Comment here